Desain Dapur Minimalis Dengan Konsep Clean dan Sleek Sebagai Tempat Berkumpul Seluruh Anggota Keluarga

shares

Tampilan dapur yang clean dan sleek semakin diminati karena lebih terlihat segar dan dinamis. Desain dapur minimalis lebih simpel karena juga menjadi tempat berkumpul anggota keluarga dan sahabat. Konsep efisiensi sangatlah diutamakan di layout dapur. Dapur modern masa kini cenderung menggabungkan area pengolahan makanan, sekaligus tempat penyajian.

desain interior modern dapur yang mewah

Misalnya penempatan meja bar atau pemanfaatan island yang digunakan sebagai meja makan. Efisiensi di dapur bisa anda hasilkan melalui pembuatan area penyimpanan yang terorganisasi dengan rapi. Penempatan area penyimpanan tidak hanya difokuskan pada lemari dinding, juga di lemari bawah yang dibuat menyatu dengan top table.

desain dapur sederhana dan murah

Desain dapur minimalis kini lebih banyak ditampilkan secara clean dan sleek. Komposisi dapur dirancang dengan estetika yang lebih ketat, modern, high tech, namun tetap hangat. Selain itu, dapur tak hanya praktis dan fungsional, juga bisa menciptakan ruang gerak yang lebih leluasa untuk penggunanya.

desain dapur minimalis 3x3

Dapur dengan tatanan minimalis bisa di tata secara fleksibel. Jadi, fungsinya tidak hanya utuk memasak  dan meyiapkan hidangan makan, juga banyak aktifitas lain yang bisa anda lakukan di dapur. Mulai dari menjamu tamu, makan, membaca, mengerjakan suatu pekerjaan, dan lain lainnya. 

desain dapur minimalis type 36

Pengaturan konfigurasi didapur haruslah dibuat multifungsi dan fleksibel supaya bisa mengakomodasi semua kegiatan yang diinginkan. Tapi jangan lupa untuk menyediakan area persiapan yang sekaligus menjadi area makan, dengan ketinggian meja yang sama dengan meja makan, sehingga gampang digunakan untuk beraktifitas.

dapur minimalis ukuran 2x2

Anda pun bisa memilih beragam fitur yang mampu meberikan kemudahan dan kenyamanan dalam beraktifitas di dapur. Misalnya dengan menggunakan engsel jenis bivold yang memungkinkan pintu kabinet dapat dibuka ke atas dengan lebar, bersih tanpa mengganggu ruang gerak anda didapur.

Desain Dapur Kecil Minimalis Sederhana

Sebaiknya kabinet dapur dibuat dengan tampilan desain minimalis dan bebas dari handle bras. Dengan begitu, akan terlihat tampilan yang clean dan un-interrupted. Keberadaan handle bisa digantikan dengan membuat fitur lain, semisal dengan fitur push to open, atau menempatkan sedikit cerukan tersembunyi sebagai media untuk membuka lemari.

Model Gambar Kitchen Set Minimalis

Anda juga bisa menyiapkan laci-laci untuk memudahkan menyimpan peralatan masak dan makan didapur. Biasanya, masing masing cabinet memiliki pemisah dalam kompartemennya. Dengan begitu, anda bisa dengan rapi menyimpan berbagai macam barang didalamnya secara berkelompok agar terlihat rapi dan memudahkan anda saat ingin mengambilnya.


Untuk memainkan dinamika bentuknya, anda bisa mendesain kabinet dapur dengan mengikuti bentuk ruang. Denganbegitu akan menciptakan ruang yang lebih lega. Kabinet dapur yang inti dasarnya berbetuk kotak bisa dieksplorasidan disusun menjadi sesuatu yang berbeda. Semisal dengan menempatkan boks kabinet berdimensi lebih besar dibagian kakimeja sehingga bentuk dapur terlihat dinamis.


Selain itu, anda harus memperhatikan saat memilih materialnya. Ada baiknya gunakan yang low maintenance agar kebersihan dapur selalu terjaga. Gunakan bahan solid surface untuk top table di area penyimpanan. Ini bisa dikombinasikan dengan material stainless steel untuk area island, serta kayu oak untuk kabinet bagian bawahanya.



Desain dapur minimalis modern dengan konsep clean dan sleek memang bisa menghadirkan dapur yang cantik dan berkelas. Kesan high –tech dan modern pun bisa anda rasakan beserta seluruh anggota keluarga. 
















Related Posts

1 komentar