Tips Memilih Kaca Cermin Kamar Mandi Minimalis

shares

Memiliki sebuah kamar mandi yang nyaman, luas dan bercahaya adalah dambaan semua orang. Dengan memiliki kamar mandi yang nyaman, akan memberikan sugesti kepada anggota keluarga untuk selalu bersemangat ke kamar mandi. Mungkin karena kondisi inilah mengapa dulu waktu kecil kita sangat malas sekali untuk ke kamar mandi, apalagi kamar mandinya bau pesing, pengap, sumpek, pencahayaan sangat minim tentunya akan membuat malas untuk berlama lama di kamar mandi.

Di zaman sekarang ini, banyak cara yang dapat kita lakukan untuk merubah image kamar mandi menjadi tempat yang nyaman sehingga seluruh anggota keluarga akan senang meskipun harus berlama lama berada di kamar mandi. Begitu banyak ide desain kamar mandi yang bisa kita terapkan mulai dari model tradisional hingga bergaya modern casual.  Seperti yang kita ketahui, kamar mandi adalah tempat yang pertama kali didatangi setelah kita bangun dari tidur. Dengan memiliki suasana kamar mandi yang nyaman, luas dan terang maka akan memberikan motivasi tersendiri pada saat memasukinya.

Salah satu elemen yang bisa dikatakaelemen penting yang harus ada di kamar mandi saat ini adalah cermin. Adanya cermin di kamar mandi, membuat perubahan yang cukup signifikan pada sisi tampilan dan suasana sebuah kamar mandi. Oleh karena itu, memasang cermin pada saat ini merupakan sebuah keharusan bagi pemilik rumah yang menginginkan atau sedang mendesain kamar mandi yang nyaman.

Hal paling utama yang harus kita pikirkan pertama kali sebelum memasang cermin kamar mandi adalah seberapa luas kah kamar mandi yang kita miliki? Hal ini sangat penting untuk menentukan ukuran dan juga jumlah cermin yang akan kita pasang di kamar mandi. Ukuran kamar mandi yang relatif kecil, tentu cocoknya dipasang hanya satu cermin dengan ukuran yang tidak terlalu besar. Pemasangan double cermin adalah yang terbaik jika anda memiliki kamar mandi yang cukup luas.

cermin kamar mandi minimalis
Double Cermin Kamar Mandi

Selanjutnya, hal penting dalam memilih cermin kamar mandi adalah warna dominan yang ada dikamar mandi. Ini sangat penting untuk menyelaraskan warna list cermin jangan sampai kontradiksi dengan warna dominan yang ada. Tentu tidak bijak jika warna secara umum adalah warna terang seperti putih, krem, atau biru muda, sementara kita memilih cermin dengan list berwarna gelap seperti hitam misalnya. 

Cermin List Putih kamar mandi minimalis
Cermin Kamar Mandi List Putih
Keselarasan warna akan sangat mempengaruhi suasana kamar mandi, kecuali memang ada sebagian desain yang memang sengaja menampilkan paradoks baik dari segi warna, perlengkapan utama, furnitur maupun aksesoris. Namun desain secara umum akan sangat menjaga masalah keselarasan warna pada sebuah ruangan.

Hal penting lainnya dalam memilih cermin kamar mandi adalah pencahayaan. Alangkah baiknya kita memberikan pencahayaan yang cukup jika saat ini cahaya dikamar mandi kita sangat minim atau cenderung redup. Di sinilah fungsi cermin yang sesungguhnya, yakni akan membantu memantulkan cahaya ke seluruh ruang kamar mandi. Nah jika pencahayaannya sendiri kurang memadai, tentu pemasangan cermin tidak akan memeberikan manfaat yang maksimal. Di sisi lain, kita juga bisa menyesuaikan dalam memilih list cermin dengan pencahayaan yang ada saat ini.
Lampu kamar mandi minimalis

Dengan pencahayaan yang kurang terang misalnya, maka cermin dengan list warna natural seperti gray akan cocok ditempatkan didalamnya. Begitu sebaliknya, jika pencahayaan di kamar mandi saat ini cukup terang, maka cermin dengan list warna cerah semisal putih akan sangat baik untuk dipasang.

Pencahayaan kamar mandi minimalis sederhana
Kamar Mandi Dengan Pencahayaan Cukup
Demikian beberapa tips dalam memilih kaca cermin kamar mandi sebagai usaha membuat kamar mandi yang lebih nyaman dan elegan. Ada beberapa poin penting yang bisa kita simpulkan dari paparan diatas.

1. Sesuaikan ukuran cermin dengan luas kamar mandi.

2. Selaraskan warna list cermin dengan warna dominan yang ada di kamar mandi.

3. Beri pencahayaan yang cukup sebelum memasang cermin kamar mandi.

4. Sesuaikan list warna cermin dengan kondisi pencahayaan di kamar mandi.

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar